Hampir serupa tapi tak sama, tampaknya ini kalimat yang paling menggambarkan perbedaan nasi biryani, kebuli, khabsah, mandhi, dan samin. Bahkan kamu mungkin kesulitan membedakannya dan tak sedikit orang yang bertanya perbedaannya pada pramusaji sebelum memutuskan memesan salah satunya.
Dilansir dari laman cairofood.com, perbedaan dari kelima nasi berempah tersebut ternyata banyak banget, loh! Mulai dari rasa, cara pengolahan, aroma, hingga warna. Simak artikel ini sampai habis untuk mengupas perbedaannya, ya.
Nasi Biryani
Di Indonesia, olahan nasi biryani sudah sangat familiar, ya. Bahkan Kokikit sendiri sudah berkolaborasi dengan Arie K Untung untuk meluncurkan Nasi Biryani Instan, loh. Nama dari nasi rempah yang berasal dari kawasan Asia Selatan ini diambil dari bahasa Persia yang artinya dipanggang atau digoreng. Jadi, nasi satu ini memiliki aroma khas dan rasa yang unik. Apalagi kandungan rempah yang kaya termasuk ketumbar, daun mint, jahe, salam koja, bawang bombay, kacang dan sebagainya.
Nasi Kebuli
Nasi kebuli nampaknya juga merupakan olahan nasi berbumbu yang sudah semakin hits di Indonesia, ya. Nasi yang dimasak bersamaan dengan kaldu daging kambing, susu kambing, minyak samin, dan rempah – rempah lainnya ini sangat populer tak hanya karena rasanya yang unik dan lezat, tapi juga sangat berbeda dengan olahan masakan khas Nusantara.
Nasi Khabsah
Sekilas, nasi khabsah memang terlihat agak mirip dengan olahan nasi mandhi karena rempah – rempah yang digunakan sedikit mirip. Namun, ada sedikit perbedaan yang bisa kamu lihat dari nasi khas Yordania ini. Nasi Khabsah memiliki warna kemerahan dan rasa asam manis yang dihasilkan oleh tomat. Biasanya, olahan nasi khabsah disajikan dengan menu olahan daging kambing atau ayam yang diolah dengan berbagai macam rempah khas Timur Tengah. Lauk lain pendamping nasi Khabsah adalah syurba atau sup serta salata atau salad.
Nasi Mandhi
Nasi Mandhi merupakan nasi rempah khas Yaman yang diolah dengan rempah – rempah khusus. Nasi yang juga populer di negara Maroko, Mesir, Oman, Syiria, dan Turki ini dibuat dari biji kapulaga, kunyit, ketumbar, bunga lawang, jintan putih, dan masih banyak kandungan rempah lainnya. Ciri khas dari nasi ini adalah aroma smokey yang dihasilkan dari teknik memasak dengan memanggangnya dengan oven logam.
Nasi Samin
Sedikit berbeda dengan olahan nasi berbumbu seperti sebelumnya, nasi samin justru merupakan nasi berbumbu yang berasal dari Indonesia meskipun mulanya terinspirasi dari olahan nasi berbumbu khas Timur Tengah lainnya. Nasi berwarna kuning satu ini dibuat dari olahan susu segar, rempah – rempah, nanas yang sudah di blender dan kismis. Urusan rasa, tak perlu dipertanyakan lagi, ya. Sudah pasti lezat.
Ralali Food Program
Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan brand kuliner Anda. Manfaatkan solusi makanan siap saji inovatif, jangkauan distribusi luas, dan dukungan finansial tanpa modal awal. Tingkatkan pendapatan dan perluas pasar dengan dukungan penuh dari Ralali.